Resep Cara Membuat Kue Kipo Khas Kotagede !

By:
Tag: Kue
Penasaran dengan kudapan atau cemilan yang satu ini?

Mau mencoba membuatnya sendiri? BRK akan berbagi cerita tentang kudapan yang menjadi salah satu oleh-oleh makanan khas dari Yogyakarta Istimewa ini.

Jika Sahabat BRK sedang berkunjung ke Kota Yogyakarta, jangan lupa mampir ke salah satu wilayah yang menjadi bagian sejarah dari Daerah Istimewa Yogyakarta, yaitu Kotagede.

Kotagede pernah menjadi pusat pemerintah Kerajaan Mataram. Selain itu, Kotagede juga dikenal sebagai Kota Perak, karena sebagian besar penghuninya adalah perajin perak. Perak Kotagede ini sudah terkenal ke mancanegara.

Tak hanya perak, Kotagede juga terkenal dengan kuliner khasnya, yaitu Kue Kipo, yang terbuat dari ketan, santan, garam, gula dan daun pandan.

Yang unik dari Kue Kipo ini adalah penamaan kudapan tersebut memiliki sejarah mengenai proses pembuatan dan penamaannya.

Mengenai asal-usul nama kipa, menurut beberapa penduduk, ka­rena para bangsawan yang disu­guhi kipa dan menyantapnya, lalu bertanya “iki apa” atau iki opo? Kipo.

Kudapan ini pun dikenal dengan nama kipa.

Jika Sahabat BRK berkunjung ke Kotagede, akan mencium aroma khas daun pisang bercampur dengan gurih beras ketan, parutan kelapa, manis gula jawa dan harum daun suji, dari beberapa rumah warga yang sedang membuat Kue Kipo.

Kudapan alami tanpa bahan pengawet ini bisa menjadi teman minun teh di sore hari. Rasanya yang legit dan gurih dari adonan yang kenyal, lumer di mulut saat dimakan.

Ingin mencobanya sendiri dirumah, ini dia resepnya :

Bahan utama untuk membuat Kue Kipo:

  • Ketan
  • Santan
  • Daun Pandan (untuk warna hijaunya)
  • Gula Jawa
  • Garam
  • Kelapa Parut (yang muda)
  • Daun pisang
  • Air

Cara pengolahan:

Campur kelapa parut yang muda dengan gula Jawa untuk isian (enten-enten)
Campur semua bahan lalu aduk sampai kental
Bentuk adonan seperti kipas dengan ukuran ± 4 x 2 cm atau sebesar jempol orang dewasa
Isikan enten-enten.
Adonan Kue Kipo siap dipanggan/bakar
Proses pemanggangan dengan gerabah  inilah yang menjadikan Kue Kipo ini unik.
Selamat menikmati Kue Kipo.

Nah itu tadi sobat cara membuatnya, selamat mencoba semoga berhasil !